Jenderal Nugraha Gumilar, Kepala Pusat Informasi dari Tentara Nasional Indonesia (TNI), pada tgl 30 April, memberitahukan bahwa TNI berencana menurunkan sekitar 12.000 personel gabungan dari Angkatan Darat, Angkatan Udara dan Angkatan Laut untuk menjaga keamanan dan melaksanakan beberapa tugas kesehatan pada rangkaian event Forum Air Sedunia. Selain itu, beberapa pesawat dari Angkatan Udara Indonesia juga selalu berada dalam kesiagaan untuk bisa melaksanakan evakuasi para peserta WWF apabila terjadi bencana alam seperti erupsi gunung api Agung di Bali.
Sebelumnya, Kepolisian Bali juga memberitahukan akan menggelar lebih dari 5.000 personil untuk mengamankan WWF. Langkah-langkah keamanan di WWF kali ke-10 akan ditetapkan seperti di Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Bali pada tahun 2022 dengan tiga putaran pembelaan di tempat-tempat berlangsungnya event.