India memperingati HUT ke-10 terjadinya teror di Mumbai

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Banyak aktivitas khidmat telah dilaksanakan pada Senin pagi (26 November), di Kota Mumbai, ibukota keuangan India untuk mengenangkan para korban yang telah tewas dalam serentetan serangan teror pada  10 tahun lalu di kota yang paling besar di India ini.

Hadir pada aktivitas-aktivitas tersebut, ada kalangan otoritas daerah, sanak keluarga para korban dan warga di Kota ini.

Pada tanggal 26/11/2008, seluruh dunia telah terguncang oleh  serentetan serangan bom teror,  penembakan dan penculikan sandra yang berlangsung secara serempak di banyak daerah di Mumbai sehingga menewaskan 166 orang dan melukai lebih dari 300 orang yang lain. Pasukan-pasukan keamanan India telah menangkap hidup-hidup pelaku serangan teror, sementara itu membasmi  para teroris sisanya. Pengadilan telah menjatuhkan hukuman mati terhadap para tersangka ini dan hukuman tersebut telah dilaksanakan pada tahun 2012.

Komentar