Hampir 60 000 pengunjung hadir Festival Bunga Da Lat 2017

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Komite Rakyat Kota Da Lat, Provinsi Lam Dong, Selasa sore (2/1), telah mengakhiri program “Pameran bunga-bungaan, bonsai internasional dan ruang di tepi danau Xuan Huong, jalan bunga Le Dai Hanh dan jembatan Ong Dao”. Ini merupakan program utama dalam Festival ke-7 Bunga Da Lat tahun 2017 yang berlangsung di Kota Da Lat.
 Hampir 60 000 pengunjung hadir Festival Bunga Da Lat 2017  - ảnh 1  Hampir 60 ribu pengunjung hadir Festival Bunga Da Lat 2017  (Foto : baomoi.com)

Program tersebut telah menyerap kedatangan dari sekitar 60 ribu pengunjung. Ini dianggap sebagai destinasi yang paling banyak menyerap kedatangan  pengunjung sehubungan dengan Festival ke-7 Bunga Da Lat tahun 2017. Program ini diikut-sertai oleh 200 satuan dengan kira-kira 5.000 karya bunga-bungaan, bonsai, pohon hias dan 2.500 karya tentang bermacam-macam jenis bunga anggrek.

Ketika mengakhiri program tersebut, Panitia Penyelenggara telah memberikan 12 hadiah, terdiri dari 66 hadiah untuk peserta bunga anggrek, bonsai, pohon hias dan miniatur bunga. Khususnya, pada tahun ini, Panitia Penyelenggara telah menerima kira-kira 1.300 karya peserta “Himpun-nya warna-warni bunga anggrek Vietnam”; hasilnya, 32 karya yang dibuat para artisan di dalam dan luar Provinsi Lam Dong telah merebut hadiah bermacam-macam jenis dan hadiah hiburan.

Komentar