EU Mencapai Kesepakatan tentang Proyek-Proyek Pertahanan Baru

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Uni Eropa, pada Selasa (12 November), telah menyalakan lampu hijau kepada 13 proyek pertahanan baru untuk lebih mengembangkan berbagai senjata yang independen terhadap Amerika Serikat. 

Menurut rencana yang disepakati oleh para Menteri Pertahanan Uni Eropa di Brussels (Belgia), negara-negara anggota akan mulai melakukan proyek tentang kapal patroli baru, senjata elektronik  yang menimbulkan gangguan untuk pesawat dan teknologi pelacakan rudal balistik. Proyek-proyek tersebut telah memakan waktu berbulan-bulan untuk menyelesaikan perundingan. Diperkirakan ada 47 proyek pertahanan Uni Eropa sedang digelarkan dalam rangka permufakatan yang ditandatangani oleh Perancis, Jerman dan 23 negara anggota lain di Uni Eropa pada akhir tahun 2017 untuk memberi bantuan keuangan, mengembangkan dan menggelarkan angkatan bersenjata, setelah Inggris memutuskan menarik diri dari blok ini.

Komentar