DK-PBB Sahkan Resolusi tentang Bantuan Kemanusiaan bagi Afghanistan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK-PBB) pada 22 Desember telah mengesahkan resolusi untuk memfasilitasi bantuan kemanusiaan bagi Afghanistan.
DK-PBB Sahkan Resolusi tentang Bantuan Kemanusiaan bagi Afghanistan - ảnh 1Warga Afghanistan menerima pangan dari Program Pangan Dunia di Kandahar, pada 19/10/2021 (Foto:AFP/VNA)

Resolusi yang direkomendasikan oleh Amerika Serikat bertujuan membantu perekonomian Afghanistan yang menghadapi bahaya kehancuran, namun sementara tetap menghindari penyerahan dana secara langsung kepada pasukan Taliban yang berkuasa di negara Asia Barat Daya ini. Isi resolusi tersebut memperbolehkan pengucuran dana untuk pos-pos bantuan, harta benda atau sumber daya ekonomi yang lain; memberikan berbagai jenis barang dan layanan kebutuhan yang secara langsung membantu atau menjamin kegiatan-kegiatan bantuan tersebut dilaksanakan sesuai jadwal. Resolusi tersebut menentukan bahwa kegiatan itu melayani kebutuhan-kebutuhan dasar warga Afghanistan dan tidak melanggar sanksi-sanksi terhadap entitas yang terkait dengan Taliban.

Komentar