Hadir pada dialog tersebut, ada Utusan Khusus Uni Eropa urusan Hubungan Luar Negeri dan Keamanan, Josep Borrel dan sekitar 120 utusan yang adalah para diplomat, politikus, sarjana yang mewakili negara-negara di kawasan Indo-Pasifik. Delegasi Vietnam peserta dialog tersebut dikepalai Duta Besar Vietnam di Republik Ceko, Thai Xuan Dung.
Dialog ini bertujuan menggelar Strategi kerja sama Uni Eropa di Indo-Pasifik, melalui itu baik Uni Eropa dan kawasan Indo-Pasifik bersama-sama mendengarkan semua kekhawatiran dan tantangan yang dihadapi kedua pihak serta mengusahakan upaya-upaya penanganannya. Dalam dua hari berlangsung, para utusan memusatkan tema-tema utama seperti tantangan dan peluang terhadap kawasan Indo-Pasifik, sifat saling mendukung dalam strategi-strategi Indo-Pasifik, struktur keamanan Indo-Pasifik sekarang; daya tahan tentang ekonomi menjadi prioritas primer; konektivitas Indo-Pasifik yang berkelanjutan. Tema pembahasan terakhir yakni “Bahaya bersama terhadap kawasan Indo-Pasifik yang berdasarkan pada hukum”. Ini juga merupakan tema yang dihadiri wakil Vietnam.