Dialog Shangri-La 2017: Mengusahakan fundasi bersama untuk keamanan di kawasan Asia Tenggara

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Mengusahakan fundasi bersama untuk keamanan regional merupakan salah satu tema utama yang dibahas pada Dialog ke-16 Shangri-La tahun ini, di Singapura. 

Pada sidang yang diadakan pada Minggu pagi (4/6), beberapa peserta asal kawasan Asia Tenggara telah memanifestasikan pandangan dan penilaian tentang masalah-masalah keamanan yang menonjol di kawasan, bersamaan itu mengajukan ide-ide untuk mengurangi dampak negatif dari semua tantangan yang sedang muncul.

Pada sidang ini, para peserta menyepakati bahwa meski banyak upaya keras yang sudah dilakukan dalam menjaga perdamaian, keamanan dan kestabilan di kawasan, tapi tantangan-tantangan tradisional dan non-tradisional terus menunjukkan bahaya-bahaya dan mengancam kemakmuran serta perkembangan di kawasan.

Dialog Shangri-La 2017: Mengusahakan fundasi bersama untuk keamanan di kawasan Asia Tenggara - ảnh 1 Sekjen ASEAN, Le Luong Minh berbicara di depan Dialog ke-16 Shangri-La (Foto: Vu Manh / News Zing)

Yang bersangkutan dengan masalah Laut Timur, Sekretaris Jenderal (Sekjen) ASEAN, Le Luong Minh mengangap bahwa masalah mendesak sekarang ialah ASEAN dan Tiongkok perlu cepat melakukan perundingan tentang semua faktor yang bersifat mengikat dari COC guna mencegah dan menangani masalah-masalah yang bisa terjadi.

Tentang situasi Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), Sekjen Le Luong Minh menekankan bahwa ASEAN mengimbau denuklirisasi semenanjung Korea, bersamaan itu melakukan kembali perundingan-perundingan untuk mengurangi ketegangan.

Juga pada sidang tersebut, para peserta sekali lagi menegaskan bahwa menangani tantangan di kawasan tidak hanya berdasarkan pada setiap negara tersendiri, tapi membutuhkan kerjasama yang erat.

Juga dalam rangka Dialog Shangri-La 2017, Menteri Pertahanan Amerika Serikat (Menhan AS), Minggu pagi (4/6), telah melakukan pertemuan dengan para kepala delegasi negara-negara ASEAN. Menurut Mayor Jenderal Nguyen Duc Hai, Kepala Institut Strategi Pertahanan, Kepala delegasi Vietnam pada Dialog Shangri-La, ini merupakan temu kerja yang sangat bermanfaat, merupakan kesempatan bagi semua negara ASEAN untuk berbagi tantangan-tantangan yang dihadapi setiap negara serta memperkuat lebih lanjut lagi kerjasama dengan AS sebagai satu negara besar, turut menjamin kestabilan dan perdamaian di kawasan.

Komentar