Dewan urusan Etnis-Etnis dari MN Vietnam melakukan temu kerja dengan provinsi Yen Bai

Chia sẻ
(VOVworld) – Pada temu kerja ini, Ksor Phuoc berharap supaya pada waktu mendatang, provinsi Yen Bai mencapai terobosan tentang infrastruktur, meningkatkan kualitas sumber daya manusia. 

Dewan urusan Etnis-Etnis dari MN Vietnam melakukan temu kerja dengan provinsi Yen Bai - ảnh 1
Temu kerja tersebut
(Foto: vov.vn)
(VOVworld) – Pada Sabtu (13 Desember), Ksor Phuoc, Ketua Dewan urusan Etnis-Etnis dari Majelis Nasional (MN) Vietnam melakukan temu kerja dengan Komite Partai provinsi Yen Bai tentang situasi pengembangan sosial ekonomi, pelaksanaan semua kebijakan etnis, penanganan migrasi bebas dan pelaksanaan Program pembangunan pedesaan baru di provinsi ini. Pada temu kerja ini, Ksor Phuoc berharap supaya pada waktu mendatang, provinsi Yen Bai mencapai terobosan tentang infrastruktur, meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Dalam pembangunan pedesaan baru, provinsi Yen bai telah berjalan secara tepat arah, namun untuk bisa mencapai hasil yang tinggi, provinsi ini harus menaruh perhatian pada cara dimana rakyat dengan sukarela melakukan dan menyumbangkan tenaga. Pada hari yang sama, Ksor Phuoc dan rombongan kerja Dewan urusan Etnis-Etnis MN Vietnam melakukan temu kerja dengan Badan Pengarahan daerah Tay Bac./.

Komentar