Dewan Kerjasama Kawasan Teluk Berseru Supaya Bersatu di Kawasan

Chia sẻ

(VOVWORLD) - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Dewan Kerjasama Kawasan Teluk (GCC), pada Selasa (10/12) telah diadakan di Riyadh, Ibu Kota Arab Saudi. Ketika berbicara di depan acara pembukaan KTT ini, Raja Arab Saudi, Salman berseru supaya melaksanakan persatuan di kawasan, menjaga sumber energi dan menjamin kebebasan pelayaran; bersamaan itu menegaskan kembali pandangan Arab Saudi tentang dukungan terhadap hak yang sah  warga Palestina serta dukungan koalisi Arab terhadap warga dan Pemerintah Yaman.

Setelah sidang terbatas, KTT ini berakhir dengan satu pernyataan bersama, di antaranya  menekankan arti penting pendorongan kerjasama keamanan dan militer serta berkomitmen membentuk satu blok keuangan dan moneter pada tahun 2025.

Komentar