Deputi PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menyampaikan piagam pengakuan Kuil Trang Trinh sebagai Situs peninggalan sejarah nasional istimewa

Chia sẻ
(VOVworld) – Komite rakyat kota Hai Phong mengadakan acara peringatan ultah ke-430 wafatnya Trang Trinh Nguyen Binh Khiem (1491-1585) dan acara penerimaan piagam pengakuan Kuil Trang Trinh sebagai Situs peninggalan sejarah nasional istimewa, Kamis malam (07/01).
(VOVworld) – Komite rakyat kota Hai Phong mengadakan acara peringatan ultah ke-430 wafatnya Trang Trinh Nguyen Binh Khiem (1491-1585) dan acara penerimaan piagam pengakuan Kuil Trang Trinh sebagai Situs peninggalan sejarah nasional istimewa, Kamis malam (07/01), di kecamatan Ly Hoc, kabupaten Vinh Bao, kota Hai Phong. Pada acara tersebut, Deputi Perdana Menteri (Deputi PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menyampaikan piagam pengakuan Kuil Trang Trinh Nguyen Binh Khiem sebagai Situs peninggalan sejarah istimewa kepada Komite Rakyat kota Hai Phong.

Deputi PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc menyampaikan piagam pengakuan Kuil Trang Trinh sebagai Situs peninggalan sejarah nasional istimewa - ảnh 1
Deputi PM, Nguyen Xuan Phuc (kiri) menyampaikan 
piagam pengakuan Kuil Trang Trinh Nguyen Binh Khiem sebagai
Situs peninggalan sejarah istimewa kepada Komite Rakyat kota Hai Phong
(Foto: phapluatplus.vn)

Ketika berbicara di depan acara tersebut, Deputi PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada kota Hai Phong supaya menjaga dan mengembangkan semua nilai fikiran dan pusaka dari budayawan Nguyen Binh Khiem. Pekerjaan ini memberikan sumbangan aktif dalam mengembangkan sosial-ekonomi secara berkesinambungan dan mengkonservasikan nilai situs peninggalan sejarah guna turut menyerap kedatangan para turis; mengembangkan pusaka dari budayawan Nguyen Binh Khiem; mengoleksi dan menemukan dokumen-dokumen tentang dia dan menegaskan posisinya terhadap perkembangan bangsa. Deputi PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa Partai, Negara dan rakyat di seluruh negeri ingin mempertahankan selama-lamanya nilai-nilai ini untuk turut membangun kebudayaan Vietnam yang maju dan kental dengan identitas bangsa.

Komentar