Deputi PM Tran Luu Quang Menemui Ketua Majelis Rendah Spanyol

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Tran Luu Quang, pada tgl 01 Maret, di Madrid, Ibu kota Spanyol, telah melakukan pertemuan kehormatan kepada Ketua Majelis Rendah Spanyol, Meritxel Batetl.
Deputi PM Tran Luu Quang Menemui Ketua Majelis Rendah Spanyol - ảnh 1Deputi PM Vietnam, Tran Luu Quang (kanan) dan Ketua Majelis Rendah Spanyol, Meritxetl Batet (Foto; Hai Minh/VGP)

Ketua Meritxet Batetl menegaskan, Spanyol selalu menghargai dan ingin mendorong hubungan kerja sama dengan Vietnam di banyak sektor serta hubungan kemitraan komprehensif antara Uni Eropa dan Vietnam, terutama ketika Spanyol memegang jabatan sebagai Ketua bergilir Uni Eropa selama 6 bulan akhir tahun 2023. Deputi PM Tran Luu Quang menegaskan, Vietnam menghargai dan bertekad bersama dengan Spanyol meningkatkan hubungan kemitraan antara kedua negara ke tahapan perkembangan yang baru, menjadi intensif, ekstensif, dan substantif untuk menyumbangkan pemilihan dan pengembangan ekonomi yang berkesinambungan. Dia meminta Spanyol untuk mendorong Parlemen negara-negara lainnya di Uni Eropa untuk menyelesaikan ratifikasi Perjanjian Proteksi Investasi Vietnam-Uni Eropa.

Kedua belah pihak sepakat memperkuat pertukaran delegasi  di semua level, menggencarkan kerja sama di forum-forum multilateral seperti Uni Parlemen Dunia, Forum Parlemen Asia-Eropa; menggencarkan pilar investasi-perdagangan, memperluas kerja sama di sektor-sektor potensial seperti kebudayaan, olahraga, pariwisata, pendidikan-pelatihan, dan sebagainya. Ketua Majelis Rendah Spanyol  akan mendesak Dewan Eropa untuk segera menghapuskan kartu kuning IUU terhadap ekspor hasil perikanan Vietnam.

Deputi PM Tran Luu Quang Menemui Ketua Majelis Rendah Spanyol - ảnh 2Deputi PM Tran Luu Quang berbicara di depan pertemuan dengan wakil komunitas orang Vietnam di Spanyol (Foto; Hai Minh/VGP)

Juga pada sore hari yang sama, Deputi PM Tran Luu Quang telah melakukan pertemuan dengan wakil komunitas orang Vietnam di Spanyol.

 

Komentar