Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan melakukan kontak dengan pemilih provinsi Bac Giang

Chia sẻ
(VOVworld)-  Jumat, 29 Juni, Deputi Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Thien Nhan dan rombongan Anggota Majelis Nasional Vietnam provinsi Bac Giang telah melakukan kontak dengan pemilih  6 kecamatan di kabupaten Hiep Hoa untuk menyampaikan hasil Persidangan ke-3 Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13. 

(VOVworld)-  Jumat, 29 Juni, Deputi Perdana Menteri Vietnam, Nguyen Thien Nhan dan rombongan Anggota Majelis Nasional Vietnam provinsi Bac Giang telah melakukan kontak dengan pemilih  6 kecamatan di kabupaten Hiep Hoa untuk menyampaikan hasil Persidangan ke-3 Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13.


Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan melakukan kontak dengan pemilih provinsi Bac Giang  - ảnh 1

Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan dalam kontak dengan pemilih provinsi Bac Giang
(Foto: chaobuoisang.net)

Setelah menjelaskan beberapa masalah dan mendengarkan rekomendasi dari pemilih, Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan meminta kepada provinsi Bac Giang supaya cepat mendirikan pos pengontrolan untuk mencegah pengangkutan bahan makanan dari unggas, ternak, mencegah penularan wabah penyakit.

          Pada hari yang sama, Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan memeriksa pembangunan jambatan Dong Xuyen dan melakukan temu kerja dengan Badan Pengelolaan proyek. Di sini, Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan meminta kepada pemerintahan daerah supaya terus melaksanakan secara baik pekerjaan pembebasan lapangan, mempersiapkan dana, menciptakan syarat yang kondusif kepada kontraktor untuk melakukan pembangunan  sesuai dengan laju yang sudah ditetapkan./.

Komentar