Berfokus memecahkan secara tuntas problematik tentang kebijakan untuk orang-orang yang berjasa terhadap Tanah Air.

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Rombongan kerja Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Disabilitas dan Sosial Vietnam yang dikepalai oleh Menterinya, Dao Ngoc Dung, pada Jumat (21 Februari), telah  mengadakan temu kerja  dengan para pemimpin Provinsi Tay Ninh, Vietnam Selatan tentang pelaksanaan  kebijakan kerja, orang yang berjasa terhadap Tanah Air di provinsi ini.
Berfokus memecahkan secara tuntas problematik  tentang kebijakan  untuk orang-orang yang berjasa terhadap Tanah Air. - ảnh 1Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Disabilitas dan Sosial Vietnam, Dao Ngoc Dung berbicara di depan temu kerja tersebut (Foto: baodansinh.vn)

Ketika berbicara di depan temu kerja ini, Menteri Dao Ngoc Dung menilai tinggi Provinsi Tay Ninh yang telah memperhatikan masalah jaringan pengaman sosial, masalah manusia, khususnya sumber  daya manusia yang berkualitas tinggi. Provinsi ini juga mencapai prestasi-prestasi di banyak bidang, di antaranya ada  usaha mengentas  dari kemiskinan.

Menurut hemat Menteri Dao Ngoc Dung, pada waktu mendatang, Provinsi Tay Ninh perlu terus melaksanakan dengan baik program-program target nasional tentang pembangunan pedesaan baru,  mengembangkan secara maksimal peranan  warga dalam dua gerakan pembangunan pedesaan baru dan pengurangan miskinan yang berkesinambungan.

Komentar