Banyak aktivitas peringatan Hari Nasional Vietnam diadakan di luar negeri

Chia sẻ
(VOVworld) – Juga pada Minggu (6 September), komunitas orang Vietnam yang sedang tinggal dan bekerja di Ma Cao (Tiongkok) mengadakan rapat umum sehubungan dengan peristiwa ini. 

(VOVworld) – Pada Minggu malam (6 September) di Brussels (ibukota Belgia), Kedutaan Besar Vietnam di Kerajaan Belgia dan Kepangeranan Luxembourg mengadakan acara peringatan ultah ke-70 Revolusi Agustus dan Hari Nasional Vietnam (2 September). Di depan acara ini, Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasan Penuh Vietnam di Kerajaan Belgia dan Kepangeranan Luxembourg, Vuong Thua Phong menilai tinggi semua sumbangan yang diberikan para diaspora Vietnam kepada negara setempat serta usaha pembangunan dan pembelaan Tanah Air Vietnam. Para diaspora Vietnam di Belgia telah memanifestasikan perhatian dan dukungan kepada Tanah Air dalam masalah Laut Timur.


Banyak aktivitas peringatan Hari Nasional Vietnam diadakan di luar negeri - ảnh 1
Acara peringatan di Mozambik
Foto: VNP


Di ibukota Maputo, Kedutaan Besar Vietnam di Mozambik baru-baru ini telah mengadakan acara resepsi dengan maksud serupa. Pada kesempatan ini, Kedutaan Besar Vietnam dan komunitas orang Vietnam di Mozambik mengadakan banyak aktivitas yang variatif seperti pameran foto dan dokumen tentang masa 40 tahun penggalangan hubungan diplomatik antara dua negara, simposium tentang masa 70 tahun diplomasi Vietnam, perkenalan beberapa produk ekspor keunggulan Vietnam di Pekan Raya Internasional FACIM dan banyak aktivitas olahraga lain misalnya turnamen sepak bola dan tenis meja.

Juga pada Minggu (6 September), komunitas orang Vietnam yang sedang tinggal dan bekerja di Ma Cao (Tiongkok) mengadakan rapat umum sehubungan dengan peristiwa ini. Pada rapat umum tersebut, Wakil Konsul Jenderal Vietnam di Hong Kong dan Ma Cao (Tiongkok), ibu Vu Chi Mai berharap supaya komunitas orang Vietnam di Ma Cao menyosialisasikan citra yang baik dari orang Vietnam kepada warga setempat dan sahabat internasional, menjadi jembatan persahabatan antara Vietnam dengan Tiongkok pada umumnya dan Ma Cao pada khususnya.

Sementara itu, Konsulat Jenderal Vietnam di Mumbai (India) juga mengadakan acara dengan maksud serupa. Pada kesempatan ini, Konsulat Jenderal Vietnam di Mumbai mengadakan pameran foto dan gambar yang memanifestasikan tonggak-tonggak sejarah Vietnam serta semua prestasi sosial-ekonomi, militer dan diplomatik yang dicapai Vietnam selama 70 tahun ini.

Komentar