ASEAN dan Turki menyepakati daftar bidang-bidang kerjasama prioritas sampai tahun 2023

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Menurut Perutusan  Tetap Viet Nam di ASEAN, sidang ke-2 Komite Kerjasama Gabungan menurut bidang ASEAN-Turki (AT-JSCC) telah diadakan  pada Kamis (18 Juli)  di Jakarta, Ibukota Indonesia dengan dihadiri oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen)  ASEAN, para Duta Besar, Kepala Perwakilan  Tetap Negara-Negara ASEAN, Duta Besar Turki  di ASEAN dan para wakil dari Kementerian Luar Negeri Turki.
ASEAN dan Turki  menyepakati daftar bidang-bidang kerjasama prioritas sampai tahun 2023 - ảnh 1Para utusan berpotret bersama  pada sidang tersebut  . (Foto: Kntor Berita Viet Nam)

Pada sidang ini, ASEAN dan Turki telah mengesahkan daftar bidang-bidang kerjasama prioritas AESEAN-Turki untuk tahap 2019-2023  yang difokuskan pada bidang-bidang kerjasama prioritas seperti perdagangan, investasi, pariwisata, konektivita dan pengembangan badan usaha mikro, kecil dan menengah, konektivitas jaringan kota pintar, teknologi informasi dan lain-lain.

Turki memberitahukan akan memberikan dana sebanyak 1 juta USD untuk menggelarkan kegiatan-kegiatan dan proyek kerjasama dua pihak untuk tahap mendesak. ASEAN dan Turki  juga sepakat cepat menggelarkan proyek-proyek yang diusulkan oleh Turki tentang usaha memperkuat kemampuan  perempuan, mendidik pejabat dan badan usaha serta mendorong investasi.

Komentar