Duta Besar Perempuan Singapura di Vietnam pertama, Catherine Wong (Foto: straitstimes.com) |
Penulis artikel tersebut menekankan bahwa dengan latar belakang KTT ASEAN yang akan segera berlangsung di Kota Hanoi, kisah keberhasilan tentang ekonomi Vietnam juga menjadi tema yang mendapat banyak perhatian. Konkretnya, perekonomian Vietnam telah “mendemonstrasikan” secara kuat dalam dekade terakhir dengan taraf pertumbuhan dari 5% hingga 7% per tahun. Para investor asing sangat terkesan terhadap lapisan menengah yang semakin besar, sektor swasta yang dinamis dan penduduk yang muda. Sekitar 70% di antara 95 juta orang Vietnam berusia di bawah 35 tahun.
Menurut Duta Besar Perempuan Singapura yang pertama di Vietnam, Catherine Wong, bagi Singapura, hubungan ekonomi adalah pilar dalam hubungan antara dua negara. Singapura sedang menjadi investor asing langsung yang besarnya nomor ke 3 di Vietnam. Hal ini sangat signifikan karena dua investor Republik Korea dan Jepang semuanya adalah perekonomian-perekonomian lebih besar dari Singapura.