AS Tekankan Dukungan Terhadap Visi ASEAN tentang Indo-Pasifik

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Ketika menyampaikan pidato di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Timur (EAS) pada Kamis (07 September), di Jakarta, Ibukota Indonesia, Wakil Presiden (Wapres) Amerika Serikat (AS), Kamala Harris menegaskan kembali komitmen AS terhadap kawasan Indo-Pasifik dan sentralitas ASEAN, bersamaan itu menekankan dukungan AS terhadap Visi ASEAN mengenai Indo-Pasifik. 
AS Tekankan Dukungan Terhadap Visi ASEAN tentang Indo-Pasifik - ảnh 1Wapres AS, Kamala Harris (Foto: Reuters)

AS berkomitmen melakukan  koordinasi dengan para mitra dan sekutu untuk menjamin satu kawasan Indo-Pasifik yang bebas, terbuka, luas, makmur, mandiri, dan aman. Wapres Kamala Harris menonjolkan hubungan ekonomi yang intensif dan ekstensif antara AS dengan Asia Tenggara, bersamaan itu mengikhtisarkan upaya-upaya untuk mendorong kesejahteraan melalui investasi pada infrastruktur yang berkualitas tinggi dan berkelanjutan, menggencarkan transformasi energi dan menggembangkan rantai-rantai pasokan yang aman dan berkesinambungan.

Wapres Kamala Harris juga menekankan makna penting dari ketertiban internasional yang berdasarkan pada hukum dalam menjaga perdamaian dan kemakmuran di Indo-Pasifik. Dia menekankan bahwa kebebasan maritim dan penerbangan harus dihormati di Laut Huatung dan Laut Timur, semua sengketa harus ditangani dengan langkah damai dan sesuai dengan hukum internasional termasuk Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut tahun 1982 dan vonis Pengadilan Tetap tahun 2016.

 

Komentar