AS mengirim pesan kepada RDRK melalui Presiden Republik Korea

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Kanal televisi CNN dari Amerika Serikat (AS) mengutip sumber berita diplomatik Republik Korea yang memberitakan bahwa  Presiden Republik Korea, Moon Jae-in mempunyai satu pesan yang Presiden AS, Donald Trump mau kirimkan kepada Pemimpin Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK), Kim Jong-un. 
AS mengirim pesan kepada RDRK melalui Presiden Republik Korea - ảnh 1Presiden Moon Jae-in  (Foto: Yonhap / VNA) 

Presiden Moon Jae-in baru saja melakukan kunjungan di AS pada awal bulan ini dan bertemu dengan Presiden AS, Donald Trump dalam upaya “menjadi jembatan penghubung” untuk perundingan nuklir antara Washington dan Pyong Yang yang sedang berhenti.

Pesan ini menyingggung masalah-masalah “yang punya makna penting terhadap orientasi aksi sekarang ini”, apa yang bisa “mendatangkan sesuatu yang positif untuk pertemuan puncak AS-RDRK”. Juga menurut sumber berita ini, yang bersangkutan dengan proses perundingan nuklir, Presiden Republik Korea telah memanifestasikan pandangan yang sangat jelas dan sederhana, bahwa meski itu adalah permufakatan besar atau kecil, buruk atau baik, tapi masih tetap perlu mempertahankan proses ini.

Komentar