(VOVWORLD) - Hujan lebat dan taufan salju terjadi di banyak tempat di negara bagian California pada pekan ini, menimbulkan banjir dan tanah longsor, sehingga menewaskan sedikitnya 5 orang. Kalangan pejabat negara bagian California, Kamis (17/1), mengatakan bahwa ada 4 orang, di antaranya ada keluarga yang beranggotakan 3 orang, telah tewas dalam dua kecelakaan serius di jalan-jalan tol yang licin karena hujan lebat. Seorang lelaki lainnya di Oakland telah tewas karena pohon yang tumbang. Polisi di negara bagian Los Angeles dan Sata Barbara pada 15/1 meminta warga supaya mengungsi keluar dari kawasan yang terjadi kebakaran hutan pada tahun lalu karena bahaya hujan lebat yang menimbulkan tanah longsor.