Argentina dan Italia berkomitmen akan membuka satu halaman baru dalam hubungan bilateral

Chia sẻ
(VOVworld) – Presiden Argentina, Mauricio Macri, Selasa  (16/2), melakukan pembicaraan dengan Perdana Menteri (PM) Italia, Matteo Renzi, yang sedang melakukan kunjungan di negara ini.
(VOVworld) – Presiden Argentina, Mauricio Macri, Selasa  (16/2), melakukan pembicaraan dengan Perdana Menteri (PM) Italia, Matteo Renzi, yang sedang melakukan kunjungan di negara ini, diantaranya dua fihak berkomitmen akan memperkuat kerjasama untuk membuka satu halaman baru dalam hubungan bilateral.

Argentina dan Italia berkomitmen akan membuka satu halaman baru dalam hubungan bilateral - ảnh 1
Presiden Argentina, Mauricio Macri (kanan) dan PM Italia, Matteo Renzi
(Foto: infobae.com)

Ketika berbicara di depan jumpa pers setelah pembicaraan tersebut, Presiden Maurico Macri menegaskan akan menciptakan syarat yang kondusif bagi para badan usaha asing untuk melakukan investasi dan bersama-sama berkembang.

Pada fihaknya, PM Renzi menekankan bahwa Italia dan Argentina mempunyai kesamaan dalam hal kebudayaan, oleh karena itu dua fihak mempunyai banyak kesempatan kerjasama dan perkembangan di semua bidang. PM Italia juga berkomitmen akan berupaya mendorong penandatanganan Perjanjian Perdagangan Bebas antara Uni Eropa dan Blok Pasar Bersama Amerika Selatan “MERCOSUR” dimana Argentina menjadi salah satu anggotanya. 

Komentar