Arab Saudi mengkonfirmasikan 6 korban MERS baru pada pekan lalu

Chia sẻ
(VOVworld) – Kementerian Kesehatan Arab Saudi, pada Minggu (5 Juli) memberitahukan bahwa pada pekan lalu, negara ini telah mengkonfirmasikan 6 korban baru yang terkena Syndrom Pernafasan Timur Tengah (MERS). 6 korban baru ini ditemukan di Ibukota Riyadh dan kota Damam dari 28 Juni sampai 4 Juli, meningkatkan jumlah korban MERS di Arab Saudi menjadi 1.045 orang, diantaranya 460 orang telah meninggal.
(VOVworld) – Kementerian Kesehatan Arab Saudi, pada Minggu (5 Juli) memberitahukan bahwa pada pekan lalu, negara ini telah mengkonfirmasikan 6 korban baru yang terkena Syndrom Pernafasan Timur Tengah (MERS). 6 korban baru ini ditemukan di Ibukota Riyadh dan kota Damam dari 28 Juni sampai 4 Juli, meningkatkan jumlah korban MERS di Arab Saudi menjadi 1.045 orang, diantaranya 460 orang telah meninggal.

Arab Saudi mengkonfirmasikan 6 korban MERS baru pada pekan lalu - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: baomoi.com)

Sementara itu, Kementerian Kesehatan Republik Korea, negara juga sedang harus menghadapi wabah MERS memberitahukan tidak mencatat korban baru pada Senin (6 Juli), bersamaan itu tidak ada orang yang meninggal karena wabah ini dalam waktu 6 hari terus-menerus. Hal ini menunjukkan bahwa penularan virus MERS ada tanda-tanda sudah bisa dikontrol. Jumlah orang yang meninggal akibat MERS di Republik Korea sekarang mencapai 33 orang. Pemerintah Republik Korea berencana akan menyatakan terhentinya wabah MERS kalau dalam waktu 28 hari mendatang tidak menemukan korban baru./.

Komentar