Aktivitas Presiden Truong Tan Sang pada Konferensi Tingkat Tinggi APEC 20

Chia sẻ
(VOVworld) – Presiden Vietnam Truong Tan Sang dan delegasi tingkat tinggi Vietnam pada Kamis 6 September telah tiba di kota Vladivostok, Federasi Rusia

(VOVworld) – Presiden Vietnam Truong Tan Sang dan delegasi tingkat tinggi Vietnam pada Kamis 6 September telah tiba di kota Vladivostok, Federasi Rusia, atas undangan Presiden Federasi Rusia Vladimir Putin, untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi Forum Kerjasama Ekonomi Asia – Pasifik ke-20 (APEC 20) dan berpartisipasi pada aktivitas-aktivitas di daerah Rusia Timur Jauh.

Pada latar belakang posisi Vietnam di semua forum internasional dan regional, diantaranya ada APEC yang tidak henti-hentinya meningkat, kunjungan yang dilakukan Presiden Truong Tan Sang tersebut bertujuan menggelarkan garis politik hubungan luar negeri Kongres Nasional ke-11 Partai Komunis Vietnam tentang berinisiatif dan aktif melakukan integrasi internasional secara intensif, ekstensif dan menyeluruh, terus mempertahankan peranan yang penting dalam semua kerangka kerjasama di kawasan Asia – Pasifik, diantaranya ada APEC.

Aktivitas Presiden Truong Tan Sang pada Konferensi Tingkat Tinggi APEC 20 - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang tiba di Vladivostok, Federasi Rusia
(Foto: nld.com.vn)

Melalui sumbangan yang aktif kepada kerjasama APEC dan semua isi besar konferensi ini, Vietnam akan mendorong hubungan politik, perdagangan, investasi dengan para mitra, memperdalamkan lebih lanjut lagi antara Vietnam dengan semua negara anggota APEC.

Segera setelah tiba di Vladivostok, Presiden Truong Tan Sang telah melakukan pertemuan dengan para pejabat dan staf Konsulat Jenderal dan wakil komunitas orang Vietnam yang sedang tinggal dan bekerja di sini.

Dalam kerangka kunjungan ini, Presiden Truong Tan Sang pada Jumat 7 September menghadiri dan membacakan pesan di depan Konferensi Tingkat Tinggi Badan Usaha APEC 2012./.

Komentar