ADB bekerjasama membuat strategi pembangunan sosial-ekonomi 2021-2025 dan masa 10 tahun mendatang untuk membantu Vietnam mendorong pembangunan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Kamis (17 September) sore, di Kota Ha Noi, telah menerima Direktur Nasional Bank Pembangunan Asia (ADB) di Vietnam, Andrew Jeffries.
ADB bekerjasama membuat strategi pembangunan sosial-ekonomi 2021-2025 dan masa  10 tahun mendatang untuk membantu  Vietnam mendorong pembangunan - ảnh 1 PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc (kanan) menerima Direktur Nasional ADB di Vietnam, Andrew Jeffries (Foto: Quang Hieu/VGP)

PM Nguyen Xuan Phuc menunjukkan bahwa Vietnam berhaluan melaksanakan target rangkap, mencegah dan menanggulangi wabah sambil memperhebat produksi dan bisnis. Vietnam mendukung pandangan ADB yang menilai perkiraan pertumbuhan Vietnam pada tahun ini. Pada waktu mendatang, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada ADB supaya membantu penyusunan Strategi dan Rencana pembangunan sosial-ekonomi tahap 2021-2025 dan berkoordinasi erat dalam proses membuat dan menggelar  Strategi kemitraan nasional untuk tahap baru (2021-2025). Berkoordinasi mempercepat laju pengucuran proyek-proyek yang telah dirundingkan dan ditandatangani dalam daftar tahap 2021-2025 untuk mendorong pertumbuhan.

PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada ADB supaya terus  berkoordinasi dengan beberbagai kementerian, instansi dan daerah untuk mempersiapkan dengan baik  proyek-proyek yang  sebenarnya punya kualitas  yang efektif dan  perlu  guna  mememuhi kebutuhan tentang sumber daya investasi dan pembangunan di Vietnam.

Di pihaknya, Direktur Nasional ADB di Vietnam, Andrew Jeffries mengapresiasi Pemerintah Vietnam yang telah melakukan kerjasama secara berhasil-guna dengan ADB pada waktu lalu.

 

 

Komentar