Acara pembukaan Kongres Nasional ke XI Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh masa bakti 2017-2022

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Kongres Nasional ke XI Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh masa bakti 2017-2022 telah dibuka pada Senin pagi (11/12), di Kota Hanoi. Selain 1.000 utusan terkemuka yang mewakili lebih dari 6,4 juta anggota Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh dan hampir 24 juta pemuda Vietnam. 
 Acara pembukaan Kongres Nasional ke XI Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh  masa bakti 2017-2022 - ảnh 1 Sekjen Nguyen Phu Trong berbicara di depan Kongres tersebut (Foto: Website Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh)

Yang menghadiri acara pembukaan ini, ada Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Nguyen Phu Trong; Presiden Tran Dai Quang; Perdana Menteri Nguyen Xuan Phuc, Ketua Majelis Nasional Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan beserta para pemimpin dari berbagai kementerian, instansi Pusat dan para pemimpin Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh dari berbagai periode.

Di depan Kongres tersebut, Sekjen Nguyen Phu Trong menunjukkan: Sepanjang sejarah remaja, kaum muda Vietnam selalu menjunjung tinggi semangat patriotisme, tidak takut kesulitan dan pengorbanan, bersedia berupaya demi usaha membangun dan menjaga Tanah Air. Sejak ada kepemimpinan dan penggemblengan dari Partai Komunis dan Presiden Ho Chi Minh, kaum remaja Vietnam semakin mengembangkan setinggi-tingginya tradisi heroik, memberikan banyak sumbangan dalam kemenangan-kemenangan besar dari revolusi Vietnam.

Sekjen Nguyen Phu Trong menekankan: Target dan tugas-tugas yang telah ditetapkan dalam Resolusi Kongres Nasional XII PKV, terutama target cepat membawa Vietnam secara pada pokoknya menjadi negara industri menurut arah modern, maka menuntut kepada kaum pemuda dan organisasi Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh supaya tidak henti-hentinya melakukan pembaruan dan berupaya keras, memenuhi tuntutan usaha revolusi pada tahapan baru. Sekjen Nguyen Phu Trong mengatakan:

“Saya meminta supaya terus memperkuat pendidikan ideologi revolusi, moral, cara hidup yang berbudaya untuk generasi muda. Ini merupakan tugas mendesak yang dilakukan secara permanen, sekaligus merupakan tugas mendasar dengan strategi untuk jangka panjang yang menuntut perhatian yang layak. Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh perlu menghimpun dan mendidik pemuda, membangkitkan dan mendorong semangat patriotisme, ide revolusi, konsistensi terhadap kepercayaan pada rezim di kalangan pemuda untuk melanjutkan tradisi generasi pendahulu”.

Dengan slogan: “Kaum remaja Vietnam menjadi pelopor, yang berkapabilitas, bersatu, kreatif dan berkembang”, Kongres Nasional XI Liga Pemuda Komunis Ho Chi Minh memanifestasikan tekad politik kaum pemuda Vietnam pada periode baru ialah berupaya keras untuk mengatasi semua kesulitan dan tantangan, berdiri secara mantap untuk memegang peranan penting dalam usaha membangun dan membela Tanah Air Vietnam Sosialis. 

Komentar