Menggunakan Semua Peluang dan Kesempatan untuk Mendorong Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi

Hong Van
Chia sẻ
(VOVWORLD) -“Persatuan, disiplin, inovasi kreatif, tepat waktu, efisiensi, kapabilitas dan fleksibelitas” adalah tema penyelenggaraan sosial ekonomi tahun 2023 dari Pemerintah Vietnam.

Sebagai tahun yang memainkan peranan penting dalam memenuhi tujuan pembangunan sosial ekonomi dalam massa 5 tahun, maka sejak awal tahun 2023, Pemerintah Vietnam bertekad untuk mengatasi kesulitan, memanfaatkan peluang dan kesempatan untuk mendorong pemulihan dan pengembangan sosial-ekonomi; memperhebat pembangunan perekonomian yang mandiri, independen dan terkait dengan integrasi internasional yang proaktif, aktif, intensif, substantif dan efektif.

Pada tahun 2023, dalam konteks tugas yang semakin banyak, kebutuhan yang kian meningkat, harapan dan tuntutan masyarakat juga makin meningkat, Pemerintah Vietnam berupaya dan bertekad setinggi mungkin untuk melaksanakan dengan sukses rencana tahun 2023, mencapai lebih banyak prestasi daripada tahun 2022.

Menggunakan Semua Peluang dan Kesempatan untuk Mendorong Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi - ảnh 1Menteri Pengembangunan Vietnam Nguyen Thanh Nghi (Foto : Kantor MN) 

Bertekad untuk bertindak, mengubah bahaya menjadi peluang

Pemerintah Vietnam akan meningkatkan kapasitas analisis dan perakiraan; secara proaktif mengembangkan skenario dan rencana adaptasi yang efektif. Di bidang moneter, Vietnam terus menerapkan kebijakan moneter yang mantap, proaktif, fleksibel dan efektif. Bersamaan dengan itu yalah berkoordinasi secara sinkron dan erat dengan kebijakan fiskal yang diperluas dan berbagai kebijakan lainnya; menyelenggarakan secara tepat waktu, seimbang, rasional dan efektif antara kurs dengan suku bunga, antara suku bunga dengan inflasi; antara pengendalian inflasi dengan pendorongan pertumbuhan ekonomi, sesuai dengan kenyataan.

Ketika berbicara di depan konferensi virtual dari Pemerintah dengan daerah untuk mengevaluasi pekerjaan tahun 2022 dan menggelar rencana tahun 2023, yang berlangsung pada tanggal 3 Januari, Perdana Menteri Pham Minh Chinh menekankan pada kapabilitas, keinisiatifan, fleksibilitas dan kreativitas dalam bimbingan dan penyelenggaraan,  selalu  respektif mendengarkan dan menanggapi kebijakan dengan cepat, tepat waktu dan efektif. Menurut Perdana Menteri, Pemerintah, kementerian, instansi dan daerah bersama-sama meningkatkan semangat solidaritas dan kesepakatan, menjadikan kesulitan dan tantangan sebagai motivasi untuk berupaya dan menggeliat.

Pemerintah Vietnam juga bersatu dan bertekad untuk fokus menangani tugas-tugas permanen dan masalah-masalah yang sudah lama menyisa secara efektif, sambil menghadapi secara efektif masalah-masalah mendesak dan tak terduga yang muncul dalam jangka pendek, pada saat yang sama menggelar tugas dan solusi yang mendasar dalam jangka menengah dan panjang. Berbagai kementerian dan instansi akan fokus pada usaha mengatasi kesulitan, mengajukan solusi dan kebijakan bantuan yang tepat waktu dan efektif bagi produksi dan bisnis; memastikan sinkronisasi tujuan jangka pendek dan jangka panjang, berkontribusi untuk mendorong pembangunan sosial-ekonomi yang cepat dan berkelanjutan.

Bersatu hati dari atas ke bawah

Pada tahun 2022, ekonomi Vietnam meninggalkan berbagai rekam jejak yang penting. Laju pertumbuhan PDB mencapai 8,02%, tergolong tertinggi di kawasan. Serangkaian rekor juga telah dicatat, mulai dari impor ekspor hingga pencairan modal penanaman modal asing… Prestasi yang membanggakan tersebut dicapai berkat adanya upaya setiap warga negara, setiap perusahaan dan seluruh sistem politik, termasuk upaya eksekutif dari Pemerintah.

Menggunakan Semua Peluang dan Kesempatan untuk Mendorong Pemulihan dan Pengembangan Sosial-Ekonomi - ảnh 2Menteri Perhubungan dan Transportasi Vietnam, Nguyen Van Thang  (Foto : Koran Nhan Dan)

Melanjukan hasil di atas, pada konferensi virtual dari Pemerintah dengan daerah, pada 3 Januari lalu, para utusan menegaskan tekad dan komitmen untuk berupaya agar "pada tahun 2023 akan mencapai lebih banyak prestasi dan kemajuan daripada tahun 2022". Sekretaris Komite Partai Provinsi Thanh Hoa, Do Trong Hung menegaskan bahwa pada tahun 2023, provinsi Thanh Hoa bertekad untuk berhasil melaksanakan tujuan yang mencapai Produk Domestik Bruto (PDB) sedikitnya 11%, semua intansi dan bidang akan mencapai prestasi lebih tinggi dari tahun 2022. Sedangkan, Ketua Komite Rakyat Kota Hanoi, Tran Sy Thanh menegaskan bahwa kota Hanoi menetapkan 22 target pembangunan sosial-ekonomi utama, dimana PDB meningkat sebesar 7,0% atau lebih; mengendalikan kenaikan indeks harga konsumen di bawah 4,5%.

Dalam konferensi tersebut, para pemimpin kementerian dan instansi telah mengeluarkan berbagai solusi. Menteri Pengembangunan Vietnam Nguyen Thanh Nghi mengatakan:

“Berfokus pada kredit di bidang prioritas, mengembangkan perumahan sosial, perumahan bagi pekerja dan proyek real estat untuk menjamin kondisi hukum yang belum selesai untuk dengan cepat memasok sumber bagi pasar real estate; Mempercepat penggelaran Resolusi Pemerintah nomor 31 tentang bantuan suku bunga dalam pinjaman  investasi perumahan sosial, merenovasi apartemen lama, menyewakan dan membeli perumahan sosial dan perumahan bagi pekerja; Mengusulkan pengurangan, perpanjangan dan penundaan pajak bagi usaha real estate yang sedang dalam kesulitan. Meneliti sumber modal jangka menengah dan panjang untuk pasar real estat.

Pada fihaknya, Menteri Perhubungan dan Transportasi Vietnam, Nguyen Van Thang memberitahukan:

“Fokus menyelesaikan dan meresmikan sejumlah proyek utama dan bekerja sesuai jadwal untuk menjamin kualitas, terutama proyek komponen dari proyek jalan tol Utara-Selatan; dan menjamin laju proyek Bandara Internasional Long Thanh Fase 1, Terminal T3 Bandara Internasional Tan Son Nhat. Menyusun rencana investasi dan mengatur sumber modal dengan titik berat, berfokus, memobilisasi semua sumber masyarakat, mengembangkan sistem infrastruktur perhubungan.”

Menurut Resolusi Majelis Nasional, pada tahun 2023, target pertumbuhan PDB Vietnam mencapai sekitar 6,5%, laju peningkatan indeks harga konsumen sekitar 4,5%. Dengan perihal Pemerintah menetapkan tema pengelolaan sosial ekonomi tahun 2023 yalah “Persatuan, disiplin, inovasi kreatif, tepat waktu, efisiensi, kapabilitas dan fleksibelitas”, opini umum menunggu keputusan-keputusan penting dari Pemerintah agar perekonomian melanjutkan perjalanan pemulihan dan perkembangan./.

Komentar