Vietnam dan Indonesia Perkuat Kerja Sama Keamanan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada Senin pagi (20 Mei), di Kota Hanoi, Kementerian Keamanan Publik Vietnam menyelenggarakan Konferensi Dialog Keamanan tingkat Deputi Menteri yang ke-3 antara Kementerian Keamanan Publik Vietnam dan Kepolisian Negara Republik Indonesia. Letnan Jenderal Luong Tam Quang, Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam dan Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Komisaris Jenderal Polisi, Agus Andrianto bersama-sama memimpin dialog ini.
Vietnam dan Indonesia Perkuat Kerja Sama Keamanan - ảnh 1Panorama dialog tersebut (Foto: cand.com.vn)

Pada dialog ini, kedua pihak membahas isi-isi kerja sama tentang pencegahan, pemberantasan kriminalitas narkotika, perdagangan manusia, terorisme, keamanan siber, kerja sama pendidikan perwira Vietnam yang berpartisipasi pada pasukan pemelihara perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa, dan isu-isu lain yang menjadi minat bersama.

Kedua pihak menegaskan, dialog kali ini bertujuan memecahkan tantangan-tantangan keamanan di dalam dan luar kawasan Asia Tenggara pada umumnya dan di dua negara pada khususnya. Hasil dialog menciptakan motivasi untuk mendorong secara lebih kuat hubungan kerja sama antara Kementerian Keamanan Publik Vietnam dan Kepolisian Negara Republik Indonesia ke level baru.

Vietnam dan Indonesia Perkuat Kerja Sama Keamanan - ảnh 2Sebelum dialog, Letnan Jenderal Luong Tam Quang, Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam menerima Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Komisaris Jenderal Polisi, Agus Andrianto (Foto: Huong Tra / VOV)
 

Komentar