Semangat baru dan impuls baru bagi perkembangan Tanah Air

Hong Van
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Sidang Pleno ke-11 Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), angkatan XII berakhir pada akhir pekan lalu di Kota Ha Noi setelah berlangsung  selama 6 hari. Hasil Sidang Pleno tersebut menunjukkan tekat yang kuat dalam menyelesaikan berbagai tugas yang telah ditetapkan, bersamaan itu, menciptakan lagi impuls baru bagi perkembangan Tanah Air pada tahap mendatang. 
Semangat baru dan impuls baru bagi perkembangan Tanah Air - ảnh 1 Sekjen KS PKV, Presiden Nguyen Phu Trong berbicara di depan acara penutupan Sidang Pleno tersebut  (Foto; VNA)

Para anggota peserta Sidang Pleno tersebut telah membahas dan memberikan pendapat terhadap banyak naskah-naskah dokumen penting, menetapkan berbagai haluan dan kebijakan politik agar para pemimpin terus memperhebat usaha pembaruan secara komprehensif dan sinkron.

 

Terus memperhebat usaha pembaruan secara komprehensif dan sinkron

Isi yang sangat penting pada Sidang Pleno ke-11 KS PKV ialah telah membahas dan memberikan pendapat terhadap rancangan naskah dokumen  yang akan disampaikan kepada Kongres Nasional ke-13 PKV, untuk satu langkah menyempurnakannya sebelum disampaikan kepada Kongres Organisasi Partai Komunis berbagai tingkat guna memperoleh pendapat. Menurut itu, KS PKV telah meminta supaya harus melihat prestasi-prestasi yang telah dicapai selama ini dengan semangat yang sungguh-sungguh obyektif dan reseptif, menatap pada kenyataan, tidak berat sebelah dan esktrim. Melihat secara jelas bahwa masa 35 tahun melaksanakan pembaruan merupakan tahap sejarah yang penting dalam proses perkembangan Tanah Air. Program politik 1991 yang ditambahkan dan dikembangkan pada  tahun 2011 terus menjadi panji-panji ideologi, panji-panji perjuangan dan panji-panji  yang mengumpulkan, menghimpun dan menyemangati seluruh Partai Komunis dan seluruh rakyat, merupakan fundasi bagi Partai Komunis untuk terus mengembangkan sistem teori tentang sosialisme dan jalan menuju ke sosialisme, menyempurnakan  garis politik membangun dan mengembangkan Tanah Air pada periode baru. Namun, para anggota peserta Sidang Pleno ini juga menilai bahwa dalam proses perkembangan, masih ada banyak masalah yang besar dan rumit, ada banyak keterbatasan dan hal-hal yang tidak update  yang perlu terus diteliti dan dipecahkan secara terfokus untuk membawa Tanah Air berkembang secara lebih cepat dan lebih berkelanjutan. Sekretaris Jenderal (Sekjen) KS PKV, Presiden Nguyen Phu Trong menegaskan:

“Terus mengeluarkan berbagai haluan dan solusi yang sesuai dan punya sifat implementatif  yang tinggi untuk memperhebat lebih lanjut lagi industrialisasi dan modernisasi, membarui pola pertumbuhan, merestrukturisasikan perekonomian, menyelesaikan secara komprehensif dan sinkron institusi perkembangan ekonomi pasar yang berorientasi sosialis, mengelola perkembangan masyarakat yang berkelanjutan, proaktif  menghadapi perubahan iklim dan sebagainya. Bersamaan itu, terus merapati praktek, melakukan penelitian dan perbahasan, menciptakan kesepakatan yang lebih tinggi tentang target, pandangan dan terobosan-terobosan serta beberapa masalah baru, masalah sulit, terutama hubungan antara pembaruan, kestabilan dan perkembangan; antara pembaruan ekonomi dan pembaruan politik, antara perkembangan tenaga  produktif  dan usaha membangun dan selangkah demi selangkah menyempurnakan hubungan produksi sosialis”.

KS PKV juga menunjukkan  secara jelas bahwa perlu menaruh perhatian  khusus masalah-masalah praktek yang sedang dihadapi  seperti perkembangan secara sinkron dan menciptakan konektivitas antara unsur-unsur ekonomi dan bermacam bentuk organisasi produksi dan bisnis, memacu dan menciptakan syarat yang kondusif  bagi ekonomi swasta untuk berkembang menjadi satu tenaga pendorong yang penting dalam perekonomian, mengusahakan  prestasi-prestasi Revolusi Industri Keempat, memperhebat inovasi kreatif dan sebagainya.

 

Mempertahankan laju pertumbuhan

Selama konferensi berlangsung, KS PKV telah meninjau dan menganalisis secara teliti kenyatakan situasi berbagai instansi, bidang dan daerah untuk membahas dan memberikan penilaian obyektif dan komprehensif tentang situasi perkembangan sosial-ekonomi dan APBN tahun 2019. Para anggota menegaskan bahwa berbagai hasil dan prestasi yang dicapai pada tahun 2019 telah menciptakan ancang-ancang dan impuls baru serta semangat baru bagi penyelesaian berbagai target dan tugas yang telah ditetapkan bagi tahun 2020 dan masa 5 tahun 2016-2020. Bersamaan itu, KS PKV juga menganalisis dan membuat prediksi secara ilmiah, berdasarkan situasi dunia dan dalam negeri, terutama situasi di Laut Timur untuk memperjelas kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi pada waktu mendatang, memprakirakan momentum dan kemudahan yang perlu dikuasai, berbagai kesulitan dan tantangan yang perlu diatasi. Menurut itu, KS PKV telah menilai bahwa  sama sekali tidak boleh  subyektif dan puas diri dengan berbagai hasil dan prestasi yang telah dicapai, sebaliknya harus mengikuti dan mengupdate situasi, berupaya keras mensukseskan berbagai target dan tugas yang telah ditetapkan untuk tahap 2019-2020, tahun berikutnya harus lebih baik dari tahun sebelumnya. Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong memberitahukan:

“Pada tahun 2020, terus memperkokoh dan memperkuat fundasi ekonomi makro, mengontrol inflasi, meningkatkan produktivitas, kualitas, efektivitas, kemandirian dan daya saing perekonomian. Memperhebat pembaruan, menyempurnakan institusi, melancarkan sumber daya, menciptakan lingkungan investasi dan bisnis yang longgar dan kondusif, mempercepat laju pelaksanaan berbagai proyek nasional yang penting, bangunan titik berat, mengembangkan dengan baik peranan zona-zona ekonomi, berbagai perkotaan besar, pasar dalam negeri dan cabang-cabang jasa dan pariwisata. Memperkokoh pertahanan, menjaga secara mantap keamanan nasional, tekun dan gigih berjuang membela kedaulatan, hak kedaulatan laut dan pulau nasional di atas dasar hukum internasional.”

Tekad KS PKV telah mendapat penilaian-penilaian positif dari opini umum. Tran Van Can, seorang warga Kota Ho Chi Minh memberitahukan:

“Warga sangat gembira tentang tekad KS PKV yang besar dalam mensukseskan berbagai target dan tugas yang telah ditetapkan. Berharap supaya pada waktu mendatang, hal-hal itu akan menciptakan semangat yang baru dan impuls yang baru bagi usaha mensukseskan target dan tugas Kongres Nasional ke-12, bersamaan itu, aktif menyiapkan dan menyelenggarakan dengan baik Kongres Partai Komunis berbagai tingkat dan Kongres Nasional ke-13 PKV”.

Perihal Sidang Pleno ke-11 KS PKV angkatan XII memperoleh kesepakatan  tinggi tentang garis politik dan kebijakan pengembangan Tanah Air pada waktu mendatang serta menetapkan secara jelas tantangan yang dihadapi Tanah Air  akan turut membantu Vietnam beradaptasi dengan perkembangan dan dampak baru untuk mengembangkan Tanah Air. 

Komentar