Melakukan pertemuan dengan para wartawan VOV dengan karya-karya pers mereka yang terkemuka

LE PHUONG
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Radio Suara Viet Nam (VOV) untuk pertama kalinya, meraih dua hadiah A pada Penghargaan Pers Nasional tahun 2018., penghargaan paling bernilai yang diberikan kepada karya-karya pers yang terkemuka, memuliakan para wartawan dan kelompok wartawan yang punya karya yang paling terkemuka setiap tahun. Karya-karya dari VOV mendapat penilaian tinggi karena sifat menemukan dan mencerminkan masalah yang bernafas kehidupan serta menciptakan pengaruh yang baik terhadap masyarakat.
Melakukan pertemuan dengan para wartawan VOV dengan karya-karya pers mereka  yang terkemuka - ảnh 1Direktur Jenderal VOV Nguyen The Ky mengucapkan selamat kepada para wartawan yang meraih hadiah   (Foto: vov.vn)

Para pendengar baru saja mendengarkan perkenalan yang mendalam dan penuh ilham dari wartawan Nguyen Thi Thanh Huong dalam program siaran khusus “Hasrat kehidupan manusia” di gelombang kanal siaran VOV2  (Kanal Siaran tentang Sosial-Budaya) sehubungan dengan peringatan Hari Prajurit Penyandang Disabilitas dan Martir (27 Juli). Ini merupakan karya yang telah meraih hadiah A dalam Penghargaan Pers Nasional tahun 2018 dengan tema tentang perjalanan mencari tulang belulang dan menetapkan nama martir yang dilakukan oleh veteran perang, prajurit penyandang disabilitas Pham Ngoc Mau, orang yang telah secara diam-diam menyediakan waktu 30 tahun untuk mencari kembali tulang belulang para martir di seluruh negeri.

Program yang berdurasi 60 menit dengan skenario yang disusun secara ketat dan hidup-hidup. Setiap kisah merupakan satu kepingan dari perang. Setiap kisah merupakan satu memori yang penuh. Wartawan Nguyen Thi Thanh Huong mengatakan: “Hal yang sulit bagi satu program yang berdurasi 60 menit ialah bagaimana bisa menarik perhatian pendengar dari awal sampai akhir program. Oleh karena itu, dalam menyusun skenario serta berbincang-bincang dengan para tokoh, kami harus menciptakan ciri-ciri di luar dugaan untuk menyerap perhatian pendengar. Hal di luar dugaan dalam program kami susun sejak proses membina skenario yaitu pertemuan-pertemuan  di mana para tokoh juga tidak mengira bahwa mereka bisa melakukan pertemuan di luar dugaan di studio. Yaitu pertemuan antara tokoh utama Pham Ngoc Mau dengan sanak keluarga martir  di mana bapak Mau berhasil menemukan makam martir dan lain-lain”.

Tidak hanya menarik perhatian pendengar dengan isi program siaran, tim pencipta karya ini telah memanfaatkan secara maksimal keunggulan radio yaitu, suara untuk menyampaikan perasaan-perasaan yang paling jujur kepada pendengar. Wartawan Nguyen Hong Quyen, kepala kelompok wartawan yang meraih hadiah memberitahukan: “Program siaran kami dilaksanakan menurut bentuk multi media, disiarkan langsung di gelombang radio, secara online di website vov2.vn dan khususnya ialah livestream seluruh progam siaran di fanpage VOV2-Warna-warni kehidupan. Oleh karena itu, semua tokoh yang mengenakan pakaian seragam prajurit, bintang-bintang disematkan di dada mereka dan benda-benda yang digunakan oleh tokoh dalam perjalanan mencari makam kawan se-kesatuan yang berada di studio telah menciptakan respon besar kepada para pendengar, membantu mereka nampaknya tenggelam dalam ruang perasaan yang diberikan oleh kisah”.

Keberbagian yang penuh perasaan, pemikiran-pemikiran dari prajurit tua yang pernah mengalami hidup-mati beserta pertemuan-pertemuan mendadak telah memberikan banyak perasaan tidak hanya bagi tokoh Pham Ngoc Mau saja, tapi juga bagi seluruh tim pencipta dan pendengar. Panpage VOV2 telah berhasil menyerap 5000 akses dan interaksi untuk menyatakan kekaguman terhadap veteran perang Pham Ngoc Mau dan perilaku kemanusiaannya.

Juga mendapat kehormatan meraih hadiah A dalam Penghargaan Pers Nasional tahun 2018 ialah serentetan artikel dengan judul: “Konektivitas-Menciptakan tenaga pendorong bagi pertanian untuk melesat” dari kelompok wartawan VOV1 yang berbahas tentang masalah restrukturisasi pertanian di beberapa daerah. Semua artikel ini telah mencerminkan secara mendalam, menganalisis isi ini melalui pola-pola nyata yang penuh dengan nafas kehidupan, bersamaan itu mengajukan analisis dan solusi yang mendalam dari para pakar dan pengelola untuk memperjelas masalah. Melalui itu, para wartawan VOV ingin menyampaikan harapan tentang satu pertanian Viet Nam yang mantap. Wartawan Nguyen Thi Huong Lan, kepala kelompok wartawan ini mengatakan: “Hal yang penting bagi artikel ialah harus mencerminkan secara tepat hasrat warga dan menyumbangkan suara kepada Partai Komunis dan Negara serta instansi pertanian untuk melakukan perbaikan-perbaikan  lebih lanjut lagi terhadap pertanian dan para petani Viet Nam”.

Bersama dengan dua hadiah A, VOV juga meraih dua hadiah B dengan karya-karya dari kelompok wartawan tetap VOV di Viet Nam Tengah dan koran elektronik VTCNews. Selain itu, VOV juga meraih  tiga hadiah C dengan karya-karya dari VOV1, VOV di daerah Tay Nguyen dan VTC1. Ini merupakan penghargaan dan kebanggaan besar bagi para wartawan dan redaktor VOV pada peringatan ulang tahun ke-94 Hari Pers Revolusioner Viet Nam.  

Komentar