Perkenalan Sepintas tentang Berbagai Proyek Listrik Tenaga Angin di Vietnam dan Kantong Pengaman di Tengah Pandemi Covid-19

Phuong Anh
Chia sẻ
(VOVWORLD) - Saudara-saudara pendengar! Sepekan berlalu dengan cepat, hari ini kita bertemu lagi dalam Acara “Kotak Surat Anda” pekan ini. Departemen Siaran Luar Negeri VOV5 pekan ini menerima 380 surat dari 34 negara dan teritori, 31 di antaranya surat dan email untuk Program Siaran Bahasa Indonesia. Kami menerima surat dan email dari Saudara-saudara: M. Sumantri, Minlin, Waluyo Ibn Dischman, Rudy Hartono, Eddy Setiawan, Jayante dan beberapa pendengar lainnya. 

Pada umumnya, kualitas gelombang radio cukup baik. Terkait kasus-kasus gelombang siaran lemah, kami telah mengirimkan laporan kepada pusat teknik siaran, mudah-mudahan situasi tersebut dapat diatasi secepat mungkin. Kami berterima kasih atas kehangatan Anda sekalian dan semoga Anda sekalian dapat secara reguler mengirimkan laporan pantauan radio kepada kami.

Mengawali acara Kotak Surat Anda pekan ini, mari kita simak pertanyaan Saudara Agustina Yong di Yogyakarta tentang berbagai proyek listrik tenaga angin di Vietnam.

Saudara pendengar, Vietnam terletak di daerah iklim monsun tropis dengan garis pantai lebih dari 3.000 kilometer, oleh karenanya potensi pengembangan listrik tenaga angin di Vietnam sangat besar. Di samping itu, untuk memenuhi kebutuhan pengembangan ekonomi serta menjamin pembangunan yang berkelanjutan, Pemerintah Vietnam telah mengeluarkan kebijakan-kebijakan untuk memacu dan mendorong pengembangan lebih banyak sumber energi terbarukan, termasuk energi tenaga angin.

Perkenalan Sepintas tentang Berbagai Proyek Listrik Tenaga Angin di Vietnam dan Kantong Pengaman di Tengah Pandemi Covid-19 - ảnh 1Ilustrasi (Foto: internet)

Menurut statistik Grup Listrik Vietnam (EVN), hingga awal Agustus 2021 terdapat 21 pabrik listrik tenaga angin dengan total kapasitas 819 MW yang beroperasi secara komersial. Di antaranya pabrik listrik tenaga angin Trung Nam yang baru beroperasi mulai April 2021 dan merupakan pusat listrik tenaga angin yang dikombinasikan dengan pusat listrik tenaga surya berkapasitas 204 MW. Kombinasi tersebut membentuk kompleks energi terbarukan listrik tenaga surya dan listrik tenaga angin terbesar satu-satunya di Vietnam serta kawasan Asia Tenggara.

Meskipun mendapat perhatian dari negara, namun berbagai proyek listrik tenaga angin di Vietnam juga menghadapi tantangan-tantangan yang tidak kecil dari segi biaya investasi, operasional, kemampuan akses teknologi, teknik maju, dan terutama pengaruh parah wabah Covid-19 terhadap laju pelaksanaan berbagai proyek. Bidang listrik tenaga angin Vietnam kini tengah berupaya mengatasi kesulitan, menuju target yang sudah diajukan, yaitu memberikan keuntungan besar secara ekonomi dan lingkungan, serta membantu Vietnam menjadi destinasi yang menarik bagi semua organisasi dan investor internasional di bidang energi bersih.

Pekan ini, Saudara Adi Hidayat di Jakarta mengajukan pertanyaan tentang “kantong pengaman” yang sedang diterapkan di Kota Ho Chi Minh.

Saudara pendengar, kini wabah Covid-19 tengah berdampak serius bagi semua segi kehidupan warga Kota Ho Chi Minh, terutama ketika kota tersebut harus menerapkan jarak sosial untuk mencegah dan menanggulangi wabah. Untuk menjamin pengaman sosial dan tuntutan Perdana Menteri Pemerintah, yaitu “tidak membiarkan siapa pun kelaparan”, selain bantuan uang tunai, program “kantong pengaman” juga digelar bagi setiap keluarga yang tengah menghadapi kesulitan.

Perkenalan Sepintas tentang Berbagai Proyek Listrik Tenaga Angin di Vietnam dan Kantong Pengaman di Tengah Pandemi Covid-19 - ảnh 2Memberikan "kantong pengaman" kepada orang-orang yang menjumpai kesulitan - Ilustrasi (Foto: dangcongsan.vn)

Kantong pengaman terdiri dari berbagai kebutuhan dasar yang membantu warga agar dapat makan dan minum selama sepekan, termasuk di dalamnya kebutuhan esensial seperti beras, gula, minyak, telur, dan sebagainya. Bagi F0 yang sedang dirawat dan diobati di rumah, dalam kantong pengaman ditambah susu dan bubur. Warga yang mendapat kantong pengaman ialah para pekerja yang untuk sementara tertunda kontrak kerjanya, meninggalkan pekerjaan tanpa upah, para pekerja yang di-PHK namun tidak memenuhi syarat untuk menerima bantuan pengangguran, atau bisnis rumah tangga yang harus menghentikan kegiatannya, dan sebagainya.

Sejak awal penerapan jarak sosial dengan tekad “tidak membiarkan siapa pun tertinggal di belakang”, pemerintah dan pimpinan Kota Ho Chi Minh, federasi perempuan, liga pemuda, front tanah air, dan para dermawan selalu berupaya menaruh perhatian dan memberikan bantuan bagi orang-orang yang rentan di masyarakat. Semakin sulit, mereka semakin menunjukkan semangat solidaritas, saling menyayangi dan saling membantu warga Vietnam, agar menjadi kekuatan dalam upaya mengatasi pandemi di masa depan.

Dalam acara Kotak Surat Anda hari ini, mari kita nikmati lagu “Vietnam Baik Hati” yang dikumandangkan para penyanyi muda Vietnam. Lagu tersebut melukiskan kebanggaan tentang bangsa Vietnam yang saling berkaitan, “Semakin sulit/ Lebih dekat satu sama lain”, serta keyakinan akan “Satu hari baru yang cerah sudah dekat, hujan dan badai sudah berakhir”.

Saudara pendengar, untuk bisa mendengar dan membaca kembali program siaran kami, silakan Anda mengakses website: www.vovworld.vn. Untuk semua pertanyaan mohon bersurat ke alamat email: Indonesia.vov5@gmail.com atau alamat pos: Jalan Ba Trieu, nomor 45, Distrik Hoan Kiem, Kota Ha Noi, Vietnam.

Komentar