Ucapan Selamat Hari Raya Tet 2022 dari Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc

Chia sẻ

(VOVWORLD) - Saudara-saudara sebangsa, kawan-kawan dan para prajurit setanah air! 

Dalam detik suci menyambut Tahun Baru Macan, saya terharu mengatasnamakan pimpinan Partai, Negara, dan Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, menyampaikan kepada saudara-saudara sebangsa, kawan-kawan, dan para prajurit di seluruh negeri beserta warga Vietnam di luar negeri perasaan kasih sayang, ucapan selamat tahun baru yang terbaik. Saya juga menyampaikan kepada sahabat-sahabat internasional dan rakyat semua negeri di dunia ucapan selamat tentang perdamaian, persahabatan, kesejahteraan, dan kebahagiaan. 

Mengingat musim semi 1942, di koran “Vietnam Merdeka”, Presiden Ho Chi Minh telah menulis:

Semoga seluruh negeri kita pada tahun ini

Bendera merah berbintang kuning berkibar-kibar!

Tahun ini merupakan tahun yang cemerlang.

Ucapan selamat Paman Ho hingga kini sudah genap 80 tahun. Meski sejarah telah memasuki halaman-halaman baru, tetapi watak-watak yang ditempa dari sejarah bangsa, semangat persatuan, rasa manusiawi, ketekunan, dan pengorbanan dari rakyat kita tidak pernah berubah. 

Tahun 2021, dalam detik-detik yang penuh ujian, kita telah menyaksikan banyak citra indah, teladan yang berupaya keras demi pekerjaan kemanusiaan, berkorban demi masyarakat di semua lapisan rakyat: Yaitu para dokter, perawat, prajurit, sukarelawan yang tidak mempermasalahkan bahaya kawasan wabah, meninggalkan keluarga, orang tua, anak-anak kecil; yaitu para lansia yang telah memberikan seluruh tabungannya kepada dana pencegahan dan penanggulangan Covid-19; yaitu para pemuda dan anak-anak yang telah melukis gambaran-gambaran yang indah, banyak puisi yang baik, surat yang terharu untuk menyatakan impian dan perasaannya kepada para nakes serta kepercayaan akan kekuatan Vietnam di tengah ujian pandemi,... 

Pada saat ini, ada orang-orang Vietnam yang tengah di garis terdepan melawan wabah, para prajurit yang siang malam mempertahankan keamanan, ketertiban, membela perbatasan, pulau, atau orang-orang di banyak kejuruan yang terus bekerja asyik, tidak bisa merayakan Hari Raya Tet secara penuh di samping keluarga mereka.

Partai, Negara, dan rakyat menghormati upaya-upaya kerja demi tanggung jawab, demi komunitas dan masyarakat. Tanah air mencatat pengorbanan saudara-saudara setanah air, kawan-kawan, menghormati hati nurani yang berkiblat ke tanah air dari warga Vietnam di luar negeri dan bantuan dari sahabat internasional. 

Ujian-ujian tersebut hanya menambahkan kekuatan semangat persatuan, tekad, dan konsistensi kepada kita, pantas dengan watak heroik nenek moyang kita sepanjang sejarahmengalami ribuan tahun kebudayaan, pembangunan dan penjagaan tanah air.

Semoga semua keluarga Vietnam yang tercinta menikmati Hari Raya Tet yang gembira, hangat, dan aman. Semoga setiap warga Vietnam, saudara-saudara sebangsa kita merayakan Tahun Baru Macan 2022 yang aman tenteram, sehat, sukses, dan berbahagia.’

Banyak terima kasih dan Selamat Tahun Baru!

Komentar