PM Vietnam, Pham Minh Chinh Lakukan Pertemuan Bilateral Dengan Presiden Indonesia, Joko Widodo

Chia sẻ
(VOVWORLD) -  Perdana Menteri (PM) Vietnam, Pham Minh Chinh pada 23 April sore di Jakarta, Ibukota Indonesia, telah melakukan kunjungan kerhomatan kepada Presiden Indonesia, Joko Widodo.
PM Vietnam, Pham Minh Chinh Lakukan Pertemuan Bilateral Dengan Presiden Indonesia, Joko Widodo - ảnh 1PM Vietnam, Pham Minh Chinh (kiri) dan Presiden Indonesia, Joko Widodo (Foto: Nhat Bac/VNA)
 

Pada pertemuan ini, Presiden Indonesia, Joko Widodo menegaskan Indonesia sangat menghargai dan ingin mengembangkan hubungan persahabatan tradisional dan hubungan kemitraan strategis dengan Vietnam ke ketinggian baru. PM Vietnam, Pham Minh Chinh mengapresiasi upaya-upaya Indonesia dalam perang melawan wabah Covid-19 dan percaya bahwa Indonesia akan mengatasi kesulitan, berhasil mengendalikan wabah dan mengembangkan sosial-ekonomi, dan merealisasikan “Visi Indonesia 2045”.

Kedua pihak berkomitmen terus menciptakan syarat yang kondusif bagi badan-badan usaha, memperhebat perdagangan, cepat mengadakan kembali misi-misi penerbangan pada saat yang sesuai, berupaya cepat mencapai nilai perdagangan bilateral sebanyak 10 miliar USD menurut arah yang setara, menuju ke pemulihan dan pengembangan ekonomi secara berkelanjjutan pasca pandemi, memecahkan semua masalah yang muncul di atas semangat  kemitraan strategis dan saling menguntungkan.

Kedua pihak  menegaskan akan terus bekerja sama erat dan efektif di forum-forum regional dan internasional, terumata di ASEAN, APEC dan Perserikatan Bangsa-Bangsa, sepakat akan bersama-sama dengan negara-negara ASEAN lain untuk tidak henti-hentinya  memeprkokoh solidaritas dan mengembangkan sentralitas ASEAN dalam masalah-masalah strategis di kawasan, di antaranya  masalah Laut Timur, berkoordinasi erat dalam melaksanakan DOC dan melakukan perundingan untuk cepat mencapai COC secara berdaya-guna, berhasil-guna dan sesuai dengan hukum internasional, di antaranya ada UNCLOS 1982.

Komentar