PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc membakar hio mengenangkan Presiden Ho Chi Minh

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Sehubungan dengan HUT ke-74 Revolusi Agustus tahun 1945 dan Hari Nasional Republik Sosialis Vietnam (2/9) dan HUT ke-50 Pelaksanaan Testamen Presiden Ho Chi Minh, pada Senin (19/8), Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc membakar hio mengenangkan Presiden Ho Chi Minh di Rumah nomor 67, di Situs Peninggalan Sejarah Presiden Ho Chi Minh di Istana Kepresidenen. 
PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc membakar hio mengenangkan Presiden Ho Chi Minh - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc (baju biru) membakar hio mengenangkan Presiden Ho Chi Minh (Foto: Thong Nhat / VNA)

Rumah ini merupakan tempat tinggal Presiden Ho Chi Minh selama waktu dia sakit dan wafat pada pukul 9.47, 2/9/1969. Di sana, PM Nguyen Xuan Phuc dan Kepala Departemen Propaganda Komite Setral Partai Komunis Vietnam, Vo Van Thuong, dengan hormat membakar hio mengenangkan dan menyatakan ucapan terima kasih atas jasa besar yang diberikan Presiden Ho Chi Minh.

Sehubungan dengan kesempatan ini, PM Nguyen Xuan Phuc melakukan ceramah di depan para pejabat dan personel Situs Peninggalan Sejarah Presiden Ho Chi Minh.

Komentar