Pembukaan Festival Musik Baru Internasional Asia-Eropa 2018

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Festival Musik Baru Internasional Asia-Eropa 2018 dengan tema: “Jembatan musik Asia-Eropa” telah dibuka pada Sabtu malam (24/11), di Kota Ha Noi. Festival ini menghimpun para komponis dan seniman-seniwati aliran musik klasik kontemporer Viet Nam dan dunia guna memperkenalkan kepada massa rakyat Viet Nam tentang karya-karya baru, program-program konser musik dari banyak negara Asia-Eropa.
Pembukaan Festival Musik Baru Internasional Asia-Eropa 2018 - ảnh 1 Ilustrasi (Foto: VOV)

Yang menghadiri Festival ini, ada lebih dari 300 komponis dan seniman-seniwati asal seluruh dunia. Festival ini meliputi 5 program konser musik dengan banyak karya di berbagai ragam musik seperti: simfoni, musik kamar, paduan suara, paduan suara instrumen musik tradisional dengan instrumen musik Barat.

Dalam rangka Festival tersebut juga ada program konser musik kamar dari para seniman-seniwati muda Viet Nam, program konser musik kamar internasional nomor 1, program konser musik kamar dari Orkes Tatarstan “New Music”.

Festival Musik Baru Internasional Asia-Eropa 2018 berlangsung dari 24 sampai 28/11 ini di Kota Ha Noi dan Provinsi Ninh Binh.

Komentar