Meningkatkan kemampuan para petani dalam mendekati pasar barang dagangan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Pada lokakarya berbagi hasil program koordinasi antara Asosiasi Petani Vietnam dan Dana Perkembangan Pertanian Internasional (IFDA) tahap 2015-2019 yang berlangsung pada Kamis pagi (23/5), di Kota Hanoi, para peserta menyetujui penilaian bahwa di 11 daerah yang mendapatkan kepentingan dari proyek, para petani telah mengubah pemahaman dalam produksi menurut pengarahan pasar, meningkatkan kemampuan para kepala keluarga miskin dalam beradaptasi dengan  perubahan iklim.
Meningkatkan kemampuan para petani dalam mendekati pasar barang dagangan - ảnh 1Ilustrasi (Foto: laodong.vn) 

Ketika menekankan hasil yang telah dicapai selama 4 tahun melaksanakan penggelaran program tersebut, Thao Xuan Sung, Ketua Asosiasi Tani Vietnam, menganggap bahwa hal yang paling penting dalam proyek-proyek ialah mengubah metode melakukan penataran melalui kunjungan di lapangan ke tempat penataran yang dikaitkan dengan praktek. Di antaranya, para petani yang pandai melakukan produksi akan menjadi faktor poros untuk membimbing para anggota Asosiasi Petani yang lain melalui pola-pola yang sudah sukses dalam kenyataan.

Tahap 2015-2019, melalui aktivitas-aktivitas proyek tersebut yang digelarkan di 11 provinsi dan kota yang masih menjumpai kesulitan dan terkena dampak dari bencana alam, sudah berhasil membuat pola-pola percontohan untuk digandakan, bersamaan itu meningkatkan kemampuan para pejabat dan anggota Asosiasi Petani Vietnam.

Komentar