Memperingati 15 Tahun Desa Kuno Duong Lam Mendapat Pengakuan sebagai Situs Peninggalan Sejarah Nasional

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Desa kuno Duong Lam – tempat mengkonsercasikan hampir semua ciri-ciri dasar dari sebuah desa Vietnam
Memperingati 15 Tahun Desa Kuno Duong Lam Mendapat Pengakuan sebagai Situs Peninggalan Sejarah Nasional - ảnh 1Desa kuno Duong Lam adalah desa kuno Vietnam pertama yang mendapat piagam Situs Peninggalan Sejarah Arsitektur Nasional (Foto: VNA)

Acara peringatan 15 tahun Desa Kuno Duong Lam yang mendapat pengakuan sebagai situs peninggalan sejarah nasional (2005-2020) dan acara pembukaan kegiatan-kegiatan memuliakan dan menyosialisasikan pusaka telah diadakan pada 28/11.

Desa kuno Duong Lam, di Kecamatan Duong Lam, Kotamadya Son Tay, Kota Hanoi adalah desa kuno Vietnam pertama yang mendapat piagam Situs Peninggalan Sejarah Arsitektur Nasional.

Sehubungan dengan kesempatan ini, Badan Pengelola Situs Peninggalan Sejarah Desa Kuno Duong Lam mengadakan banyak kegiatan seperti memamerkan beberapa karya lukisan tentang tema kehidupan sehari-hari, produksi, adat istiadat warga di desa kuno; memamerkan busana tradisional di banyak daerah; memamerkan semua gambar dan bahan arsitektur yang unik di desa kuno Duong Lam.

Komentar