Konferensi Nasional Sains Teknologi Nuklir

Chia sẻ

(VOVWORLD) - Konferensi Nasional ke-14 Sains Teknologi Nuklir diadakan secara daring dan luring oleh Institut Energi Atom Vietnam pada 9 September. Konferensi ini diadakan setiap dua tahun sekali, merupakan event penting dalam aktivitas penelitian, penggelaran, dan penerapan dari cabang energi atom Vietnam.

Konferensi Nasional Sains Teknologi Nuklir  - ảnh 1Konferensi tersebut diadakan secara daring dan luring (Foto: vnexpress.net)

Konferensi tersebut merupakan tempat pertemuan dan pertukaran hasil-hasil penelitian, penerapan baru di bidang sains teknologi nuklir dari para ilmuwan, pakar terkemuka dalam dan luar negeri. Khususnya, konferensi ini merupakan peluang bagi para peneliti muda dalam negeri untuk melakukan temu muhibah dan pembahasan, mendapat lebih banyak pengetahuan kejuruan serta ketrampilan nyata lainnya dalam mendorong penelitian ilmu, mengembangkan penerapan energi atom tanah air dalam konteks Vietnam tengah aktif mendorong sains teknologi serta menerapkan energi atom dengan tujuan damai.

Konferensi tersebut berlangsung sampai dengan 10 Desember 2021.

Komentar