CPTPP menimbulkan pengaruh positif terhadap kaum tani dan nelayan

Chia sẻ
(VOVWORLD) - Perjanjian Kemitraan Progresif dan Komprehensif Trans Pasifik (CPTPP) yang baru saja ditandatangani di Santiago de Chile, walaupun tanpa partsipasi Amerika Serikat (AS), tapi tetap dianggap sebagai perjanjian perdagangan bebas yang terbesar, direncanakan akan memberikan kepentingan kongkrit kepada negara-negara peserta.
CPTPP menimbulkan pengaruh positif terhadap kaum tani dan nelayan - ảnh 1Kaum nelayan Provinsi Phu Yen menangkap ikan tuna  (Foto: The Dan/VNA) 

Menurut Luong Hoang Thai, Kepala Direktorat Kebijakan Perdagangan Multilateral dari Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam, CPTPP walaupun tidak ada AS lagi, tapi semua komitmen tentang buka pintu pasar tetap dipertahankan secara utuh. Oleh karena itu, di banyak bidang seperti hasil pertanian, hasil perikanan, tekstil-produk tekstil, alas kaki dan lain-lain mencapai permufakatan-permufakatan yang bermutu tinggi. Selain itu, perjanjian ini juga merupakan peluang bagi Vietnam untuk memanfaatkan pasar-pasar baru seperti Kanada, Meksiko, Peru dan lain-lain. Khususnya, bagi Vietnam CPTPP akan menimbulkan pengaruh positif terhadap instansi-instansi yang banyak berpengaruh terhadap kaum tani, nelayan dan lain-lain untuk membantu mereka mengentas dari kelaparan dan kemiskinan.

Di bidang ekspor, dengan pasar yang jumlah penduduknya sebanyak 500 juta jiwa dari negara-negara anggota CPTPP yang punya skala ekonomi cukup besar, maka kepentingan bagi Vietnam cukup jelas.

Komentar